APA ITU PENDIDIKAN INKLUSIF
Pendidikan inklusif muncul dari keyakinan bahwa semua anak, tanpa
memandang kemampuan, latar belakang, atau kondisi fisik mereka, memiliki hak
yang setara untuk belajar di lingkungan yang menghargai perbedaan. Pemikiran ini
sejalan dengan ide yang diungkapkan oleh Richard M. Gargiulo dalam bukunya yang
berjudul Special Education in Contemporary Society: An Introduction to
Exceptionality. Buku ini memberikan pandangan baru bahwa pendidikan khusus lebih
dari sekadar layanan untuk anak-anak berdisabilitas, namunmerupakan sebuah
penerapan nyata dari nilai-nilai kemanusiaan dalam praktik Pendidikan inklusif.
Dalam rangka pendidikan inklusif, isi dari buku Gargiulo menunjukkan bahwa
setiap anak memiliki potensi yang unik dan dapat berkembang jika mendapatkan
peluang dan dukungan yang sesuai. Konsep Desain Universal untuk Pembelajaran
yang dibahas dalam buku tersebut menekankan pentingnya menciptakan
pembelajaran yang fleksibel dan dapat disesuaikan, sehingga mampu memenuhi
berbagai gaya belajar para siswa.
Dengan demikian, pendidikan inklusif tidak hanya tentang memasukkan anak
berkebutuhan khusus ke sekolah umum, tetapi juga memastikan mereka mendapat
dukungan dan perlakuan yang setara agar dapat berkembang secara optimal.
Nama: Muhammad Izzuddin Al Qossam
Kelas: 2024 B
NIM; 240100440005