Rumput Bambu
Di balik rumpun bambu, kelebatan pohon, dan bebatuan kasar, terdapat sebuah kolam yang airnya berkilau di bawah sinar matahari. Permukaannya penuh dengan daun teratai hijau muda, mengapung seperti piringan kaca. Di sekitar kolam tersebut para penghuni hutan hidup berdampingan. Ayam dan bebek yang riuh, ikan-ikan yang lincah, dan seekor Kapibara. Seluruh hutan mengenalnya sebagai Kepi.
Pagi itu, Kapi melakukan rutinitasnya. Berbaring santai di tepi kolam. Tak jauh darinya, seekor anak ayam kecil berlari-lari mengejar bayangannya sendiri di air.
“Hey Titi! Jangan terlalu pecicilan! Kau belum bisa berenang!” Induk anak ayam tadi memanggil dengan nada panik.
Di sisi lain, rombongan anak-anak bebek sedang berkumpul. Mereka sibuk dengan aktifitas masing-masing. Tak lama keributan muncul dari anak-anak bebek, mereka sibuk merebut daun teratai.
“Eh! Itu punyaku!!” Seekor anak bebek menarik daun teratai
Bebek lain yang sebelumnya memegang daun teratai melotot “Enak saja! Aku lebih dulu mengambilnya”.
Keributan itu menyebabkan air kolam bergelombang, mulai mengganggu hewan-hewan lain. Kapi yang merasa terganggu oleh gelombang air kolam membuka mata, mendekati dua anak bebek tadi.
“Hei, hei,” Kapi berbicara lembut, “Kalian tidak perlu memperebutkan 1 helai daun, masih ada banyak daun lain di sana. Kalau kalian mau, aku bantu ambilkan”
Anak bebek berhenti bertengkar. Salah satu dari mereka menunduk malu “Maaf kak Kapi, Aku cuma takut nggak kebagian.”
“Kalau kita semua saling membantu, gabakal ada kok yang kekurangan, kita bisa senang bareng. Enggak ada yang di kehidupan ini yang tumbuh sendirian, seperti daun-daun teratai, bebatuan, dan penghuni di kolam ini, semuanya saling menopang agar kolam tetap indah”
Induk ayam tersenyum. Bebek-bebek menunduk, mereka mulai bekerja sama berenang ke tengah kolam, mengambil daun teratai dan membagi rata. Beberapa bahkan membantu ikan kecil yang tersangkut di akar teratai.
Nilai pancasila yang terkandung dalam cerita ini adalah sila ke-2 dan ke-5, karena menjunjung nilai keadilan sosial dan bersikap baik terhadap sesama.
Winedharingtyas Rahma Thaliba - 25080694141